Scroll untuk membaca artikel
Jum'at, 17 Maret 2023 | 13:36 WIB

Tuntut Perbaikan Jalan Rusak, Wakil Gubernur Jawa Barat Dicegat Warga di Jalan Rengasdengklok Karawang

Farhan
Tuntut Perbaikan Jalan Rusak, Wakil Gubernur Jawa Barat Dicegat Warga di Jalan Rengasdengklok Karawang
Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum saat dicegat warga di Rengasdengklok Karawang yang menuntut perbaikan jalan.

SuaraGarut.id - Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum dicegat warga di tengah jalan usai kegiatan di Karawang, Jawa Barat.

Puluhan warga mencegat iring-iringan mobil Wakil Gubernur tepat di Jalan Proklamasi Rengasdengklok, Karawang.

Mereka menuntut perbaikan jalan yang sudah rusak sehingga kerap terjadinya kecelakaan lalu lintas.

"Bapa Gubernur dan Wakil Gubernur dulu janjinya jalan mulus tapi buktinya mana," kata seorang pemuda dalam video yang diunggal akun instagram @infojawabarat kepada Uu Ruzhanul Ulum.

Baca Juga:Papa Gabor Meninggal Dunia, Netizen: Sudah Ketemu Laura Anna di Surga

Warga lainnya turut menimpali, banyak yang rusak hampir tiap hari ada yang kecelakaan.

Mereka mengaku sudah melakukan demo ke Kabupaten Karawang sebanyak dua kali katanya menunggu dari provinsi.

"Kami memohon dengan sangat, apalagi menghadapi Bulan Ramadan ya kan, jalannya diperbaiki," katanya.

Wakil Gubernur pun nampak menanggapi permintaan warga tersebut berjanji akan segera melakukan perbaikan jalan. 

Di akhir video Uu Ruzhanul Ulum nampak menandatangani perjanjian di atas materai terkait kesanggupannya memperbaiki Jalan Proklamasi di Rengasdengklok Karawang.

Baca Juga:Pelaku Pelecehan Seksual Terhadap 9 Mahasiswa UIN Alauddin Masih Bebas Berkeliaran

Dalam Caption video tersebut dituliskan jika ada infomasi atau aspirasi untuk Pemerintah Provinsi Jawa Barat bisa disampaikan melalui www.lapor.go.id.

"Mangga, kalau ada informasi, aspirasi, atau aduan apapun baraya tiasa sampaikan melalui www.lapor.go.id supaya tiasa langsung ditindaklanjuti nya baraya!" tulisnya.(*)

Berita Terkait

Tag

terpopuler

Berita

Terkini

Loading...
Load More
Ikuti Kami

Dapatkan informasi terkini dan terbaru yang dikirimkan langsung ke Inbox anda