SUARA GARUT - Tretan Muslim dan Coki Pardede dikenal sebagai komika stand up comedy yang mempopulerkan dark jokes atau komedi gelap di Indonesia.
Mereka berdua semakin dikenal, karena komedinya membahas isu-isu yang jarang disentuh komedian lain sehingga sempat membuat Desta kesel.
Materi stand up comedy mereka berisi seputar isu politik, agama dan masalah sosial yang masih tabu. Akhir-akhir ini dikenal dengan istilah komedi tepi jurang.
Dilansir dari Youtube VINDES, pada Rabu (05/04/2023), Tretan Muslim dan Coki Pardede terlihat diundang di acara podcast Vincent dan Desta. Coki dan Muslim ditanya tentang arah komedi mereka.
Desta mengaku sempat kesal ketika pertama kali melihat Tretan Muslim dan Coki Pardede. Ia mengungkapkan kekesalannya, karena mempertanyakan apakah masyarakat Indonesia bisa menerima komedi tepi jurang seperti itu.
"Dulu, gue sih jujur aja, pertama kali liat kalian berdua. Gue kesel liatnya! Masyarakat kita apa bisa nerima kaya begini ya," kata Desta disambut tawa Coki dan Muslim.
Ternyata, terungkap tujuan coki dan muslim yang selalu membahas materi tepi jurang di setiap pertunjukannya.
Mereka berdua mengungkapkan kepada Vincent dan Desta, bahwa tujuannya adalah untuk memperlihatkan kepada masyarakat Indonesia untuk selalu menjunjung toleransi di setiap perbedaan.
Pada akhirnya, Desta juga menerima komedi Coki dan Muslim sebagai warna baru di dalam dunia hiburan Indonesia.(*)
Editor: Farhan