SUARA GARUT - Dua guncangan gempa berturut-turut dirasakan warga di Jawa Barat.
Guncangan pertama terjadi di Sukabumi dengan kekuatan 5,1 kemudian disusul dengan gempa di Kabupaten Bandung dengan kekuatan 5,0.
Gempa ke dua terjadi di 110 km barat daya Kabupaten Bandung, Jawa Barat kedalaman 13 km lokasi 7.91LS, 107.07 BT.
Catatan BMKG informasi ini mengutamakan kecepatan mengolah data sehingga hasilnya belum stabil dan bisa berubah.
Baca Juga:Membangun Kota dengan Identitas Kuat: Peran Geografi Perkotaan dan Toponimi
"Gempa Mag:5.0, 06-Jun-2023 14:23:05WIB, Lok:7.91LS, 107.07BT (110 km BaratDaya KAB-BANDUNG-JABAR), Kedlmn:13 Km BMKG Disclaimer:Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data," tulis BMKG di akun twitternya, Selasa (6/6/2023)
Sebelumnya, Gempa bumi berkekuatan 5,1 di Kota Sukabumi, Jawa Barat guncangannya terasa hingga ke Kabupaten Garut.
Warga yang merasakan guncangan mengaku terasa sampai pusing karena kerasnya guncangan gempa.
Guncangan gempa di Kabupaten Garut terasa beberapa detik membuat sejumlah benda bergoyang.
"Tadi waktu saya tiduran, guncangannya terasa keras. Benda yang ada di kamarsemuanya bergoyang," kata Endang warga Karangpawitan, Garut, Selasa (6/6/2023).
Baca Juga:Hasil Singapore Open 2023: Fajar/Rian Dikalahkan Wakil Inggris di Babak Pertama
Menurut Endang dirinya merasa pusing saat guncangan gempa terjadi. Namun peristiwa guncangan tidak berlangsung lama.
Dilansir dari twitter BMKG, guncangan gempa berkekuatan 5,1 Magnitudo terjadi di Lok:8.05 LS, 107.01 BT 126 km Tenggara Kota Sukabumi, Jawa Barat.
Peristiwa itu terjadi pada pukul 14:23:04 WIB kedalaman 10 km dan tidak berpotensi tsunami.
"Mag:5.1, 06-Jun-23 14:23:04 WIB, Lok:8.05 LS,107.01 BT (126 km Tenggara KOTA-SUKABUMI-JABAR), Kedlmn:10 Km, tdk berpotensi tsunami," tulis BMKG.(*)