SUARA GARUT - Tiga rumah kakak beradik di Kampung Panunggangan, RT 02/04, Desa Dungusiku, Kecamatan Leuwigoong, Kabupate Garut, Jawa Barat, hangus terbakar.
Penyebab kebakaran setelah salah satu pemilik rumah bernama Eulis membakar sampah kain dan tas di belakang rumah yang ditinggalkan.
Kebakaran terjadi pada Selasa malam, 6 Juni 2023 sekitar pukul 19.00 WIB. Rumah korban yang terbakar ialah rumah milik Dede Supriatna, Ajat Sudrajat, dan Caca.
Anggota DPRD Kabupaten Garut Yudha Puja Turnawan mendatangi tiga korban kebakaran tersebut bersama rombongan untuk meringankan beban para korban.
Baca Juga:Ikhlaskan Sandiaga Uno, Sufmi Dasco Ajak Kader Gerindra Tak Berkecil Hati
"Sudah menjadi kewajiban kader PDI Perjuangan untuk hadir ditengah rakyat, terutama yang terkena musibah, kedatangan kami untuk menguatkan hati dan meringankan beban mereka," kata Yudha.
Dalam kunjungannya itu, ia memberikan bingkisan sembako dan pengurus PAC PDI Perjuangan Kecamatan Leuwigoong Jujun Juhana memberikan santunan uang kepada keluarga yang terkena musibah
"Saya mengapresiasi Pak Karno kades dungusiku yang langsung menyiapkan bahan bangunan untuk warga yang terkena musibah," katanya.
Akibat kebakaran tersebut, kerugian ditaksir sekitar Rp150 juta dan tidak ada korban jiwa. (*)
Editor: Firman
Baca Juga:Milenial di Bantul Dibekali Ide Wirausaha Lewat Pelatihan Pembuatan Lulur Organik